Perkuat Koordinasi di Tengah Pandemi COVID-19, Bappedalitbang selenggarakan Rapat Koordinasi Tim Pembina dan Forum Trenggalek Sehat

Akbar Novianto Hadaning Putra, S.Pi., M.Si, (tengah memimpin jalannya Rapat Koordinasi dengan Forum Trenggalek Sehat, Kamis (6/8/20)

Kamis (06/08/20), Tim Pembina Kabupaten/Kota Sehat Kab. Trenggalek menggelar Rapat Koordinasi dengan Forum Trenggalek Sehat. Rapat ini membahas perihal evaluasi capaian target indikator pelaksanaan Program Kabupaten/Kota Sehat Tahun 2020 dan juga persiapan verifikasi Kabupaten/Kota Sehat Tahun 2020 oleh Tim Pembina Kab./Kota Sehat Provinsi Jawa Timur. Rapat ini dilaksanakan di halaman Bappedalitbang dengan mematuhi protokol kesehatan Covid-19.


Akbar Novianto Hadaning Putra, S.Pi., M.Si, Kabid. Perencanaan Sosial, Budaya dan Pemerintahan selaku pimpinan rapat menyampaikan bahwa pada rapat koordinasi Tim Pembina dan Forum Trenggalek Sehat tahun 2020 ini adalah Rapat Koordinasi ke 3 di Tahun 2020. Hal utama yang dibahas adalah terkaitdengan isu2 kesehatan seperti penanganan stunting, upaya penurunan Angka Kematian Ibu (AKI) dan tentunya terkait upaya pencegahan dan penanganan COVID-19. Dalam rakor tersebut juga dibahas persiapan penyusunan laporan Pelaksanaan Program Kab./Kota Sehat tahun 2020 yang nanti akan dikirim ke Tim Pembina Kab./Kota Sehat Provinsi Jawa Timur. Penyusunan laporan tersebut sebagai bentuk tindak lanjut Surat dari Kementerian Kesehatan RI dan Bappeda Provinsi Jawa Timur.


Ketua Forum Trenggalek Sehat, Penny Sugiarti, S.Sos menyampaikan bahwa dalam hasil pertemuan ASOKA (Asosiasi Forum Kab./Kota Sehat) se-Jawa Timur, tidak ada verifikasi lapanga ke Kab./Kota oleh Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur di tahun 2020 ini. Verifikasi lapangan akan dilakukan di tahun 2021 oleh Pemerintah Pusat terkait laporan perkembangan dan kegiatan yang sudah dilakukan. Beliaupun berharap adanya sosialisasi dengan forum kecamatan terkait upaya menggerakkan masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan dan perilaku hidup sehat.


Pemerintah Kabupaten Trenggalek sangat optimis dapat mempertahankan predikat Swasti Saba Wistara dan mendapatkan predikat Kabupaten STBM tahun 2025 dengan melihat perkembangan kondisi yang ada saat ini. Kontribusi dari seluruh elemen masyarakat sangat dibutuhkan terutama dari Forum Trenggalek Sehat yang mana merupakan representasi dari masyarakat Kabupaten Trenggalek.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.